Jumat, 24 Mei 2013

Niat Baik, Terkadang Di balas Prasangka Buruk...!!



Dalam hidup ini, kita tak mampu untuk menduga dengan pasti apa yang terjadi di masa depan. Semua yang akan terjadi adalah sebuah misteri dari Sang Ilahi. 

Sahabat...pernahkah engkau merasa, niat baik yang sudah dilakukan ternyata dibalas dengan sebuah prasangka buruk. Bahkan semua itu tanpa adanya sebuah alasan yang jelas. 

Memang, terkadang apa yang sudah kita niatkan dengan baik, tanpa adanya suatu maksud, sikap bahkan perbuatan yang tercela-pun masih tak mampu tuk meyakinkan hati  manusia.
Sangat jauh berbeda jauh dengan ucapan manis dari para orang Zindiq. 

Ucapan yang  dibumbui dengan sayur kebohongan serta menu kepalsuan lainnya, bahkan mampu menyihir dan menyilaukan pandangan mata hati manusia. Itulah manusia....itulah manusia.

Manusia seperti itulah yang selalu menuruti nafsunya, sehingga tidak aneh seandainya manusia memiliki satu gunung emas niscaya dia akan mencari gunung emas berikutnya sampai ajal menjemputnya atau sampai mulut tersumpal tanah (kematian).. itulah buktinya bahwa manusia mempunyai nafsu...

Sehingga tak perlu heran bila menjumpai orang yang macam itu, dia tertawa seakan tak punya dosa, dia berbicara seakan tak pernah salah, dia berbicara kebaikan tapi lupa bila dia sedang berlumur keburukan...

"Di kira bintang yang bersinar di malam hari, ternyata sebuah awan hitam yang membawa petir."

Aku yakin, Allah telah menjanjikan setiap niat baik, sekalipun itu hanya sebesar dzarah. Ia tidak akan mengabaikannya, dan pasti akan mendapatkan balasan yang jauh baik.

Yaa Rabb...
Ingin rasanya hamba ini melihat dengan jelas sikap dan tingkah laku dari sebaik-baik Uswatun hasanah, Nabi Muhammad Saw memberikan contoh dengan tetap mendoa’kan kepada orang-orang yang membencinya. Tak sedikitpun ada celah dihatinya, untuk membenci walaupun itu melukai hati & fisiknya…

Ya Robb…Jauhkah hamba dari sifat-sifat orang Munafik dan jauhkan dari penyakit-penyakit hati…

Ya Robb…Bukakan pintu rahmat-Mu, agar orang-orang yang salah penilaiannya terhadap hamba, terbuka hatinya, dilapangkan hatinya...

Ya Robb…Tuntun serta ridhoilah setiap langkah hidup hamba….Amien

Bukan sanjungan & pujian MANUSIA yang ku-nanti,
Tapi keridhaan TUHAN-ku yang ku-cari....


13 komentar:

Unknown mengatakan...

sebuah renungan yg sangat bermanfaat utk bekal perjalanan hidup manusia.

Unknown mengatakan...

hi, salam ziarah!! jom lawat blog saya. ada pelbagai jenis tudung, telekung dan aksesori seperti gelang jade untuk dimiliki pd harga yg murah

firohar mengatakan...

insyaAllah..semoga kita semua tergolong kepada hamba Allah yg sntiasa diredhai...

Anonim mengatakan...

kuncinya adalah sabar..dibalik semua itu pasti ada hikmahnya buat kita, kunjungan perdana sob follow sukses

Unknown mengatakan...

yg penting niat baik sdh tercatat sbg pahala, dn tindakan sesuai ketentuan dr rasul dn Allah

Mustofa mengatakan...

@Indah P, @Samsury-sites, @Raini ; InsyaAllah...

Mustofa mengatakan...

@Lin Ris; Thanks so much.

@Siti fironika; Amien....

Iswady Wahid mengatakan...

Amin Ya Rabbal Alamin

ourprojects mengatakan...

Hi
Everyone,How are you.Excellent working Today Join your Platform got new information..My pray with you Dear Friend......Got more Success Blessings in the name of GLORY.
Join our Platform Part our Work.
Massasje Stavanger
Rynkekrem
Anti aldring
Botox Stavanger
Hudpleie produkter
Laserbehandling mot rynker
Porer i huden
Behandling mot rynker Stavanger
Rynker
Permanent hårfjerning Sandnes
Massasje Stavanger

STAY BLESSINGS!

THANKS
JOHNS

Nella Yayu mengatakan...

Aamiin Ya Rab...
Ridhoi-lah kami Ya Allah...

Kata-kata dan doa yang menyentuh, jazakallah...
^__^

Siti mengatakan...

Amin..
Sangat menyentuh, membuat ku teringat perjalanan hidup, hingga saat ini.

Lieza Nordin mengatakan...

y ptg kita nak buat baik.. :)

Hendrik mengatakan...

Hebat pemikiran dan pandangan hidupnya Kang. Semoga membawa manfaat dan berkah untuk semua. Andaikan ditulis dalam bahasa Inggris akan sangat bermanfaat sekali Kang buat jalan dakwah..

Posting Komentar